6 Fakta Mitos Diet Termasuk Mitos Makan Malam

Mempunyai tubuh dengan berat badan yang ideal adalah impian semua orang salah satunya dengan melakukan diet. Tak jarang berbagai usaha dilakukan untuk mendapatkankan berat badan yang ideal. Mulai dari olahraga hingga diet jadi pilihan. Tapi tahukah kamu ternyata ada beberapa fakta mitos diet yang harus kamu tahu agar kamu tidak salah kaprah, salah satunya adalah dengan mempercayai mitos makan malam dan air es untuk diet.

Apa sih pentingnya mengetahui fakta dan mitos diet?

Yang pertama tentu saja untuk menjaga kesehatan tubuh kamu. Dengan melakukan diet yang salah karena percaya pada mitos diet, yang ada imunitas tubuh kamu akan melemah dan kamu gampang sakit.

Kemudian hal selanjutnya yang harus kamu tahu tentu saja dengan mengetahui cara diet yang benar. Sebagian orang mungkin merasa frustasi, karena sudah melakukan berbagai olahraga dan diet namun berat badan tak kunjung berkurang. Apa yang salah? Nah mungkin ini karena kamu terjebak oleh mitos fakta diet.

Melalui artikel ini, saya, Alvin Hartanto akan membagikan beberapa informasi mengenai mitos fakta diet yang harus kamu tahu. Simak yuk!

Mitos: “Makan berkali-kali dalam jumlah kecil membantu menurunkan berat badan,”

Faktanya, mengonsumsi makanan dalam jumlah kecil tapi sering memang bisa membantu menjaga kamu dari rasa lapar dan makan berlebihan saat jam makan tiba. Tapi kalau kamu berpikir kalau makan sering akan membuat kamu lebih mudah menurunkan berat badan tentu saja tidak.

Dengan mengonsumsi makanan dalam frekuensi yang sering, apalagi kalau yang kamu makan adalah makanan kaya lemak, tetap saja berat badan kamu tidak berkurang. Bahkan bukan tidak mungkin malah akan bertambah. Jadi sebaiknya kalau kamu memang ingin mengurangi konsumsi makanan saat jam makan, pilihan cemilan sehat seperti buah, salad sayur atau granola yang rendah lemak.

Mitos: “Biar kurus, kamu nggak usah sarapan dan makan malam”

Faktanya, sarapan dan makan malam sangat penting untuk tubuh kamu. Karena selama kamu tidur dari malam hingga pagi, perut dalam kondisi kosong selama kurang lebih 8 jam. Tidak sarapan akan membuat lambung kamu bermasalah, atau kalau kamu tidak kuat menahan lapar, kamu akan berisiko untuk mengonsumsi makanan yang belum tentu sehat dan malah akan membuat berat badanmu naik.

Sedangkan untuk mitos makan malam bikin gemuk, tidak ada bukti dan penelitian yang berhasil membuktikan kalau mengonsumsi makanan berat pada malam hari menambah berat badan kamu. Namun tentu saja untuk mengurangi berat badan kamu tidak boleh berlebihan ataupun mengandung kalori yang tinggi. Satu lagi yang harus kamu perhatikan, sebaiknya hindari makan makanan besar persis sebelum kamu tidur. Beri jeda minimal 1-2 jam untuk mengurangi risiko gangguan pencernaan dan ulu hati.

Mitos: “Hindari makanan yang berlemak”

Faktanya, tidak semua makanan berlemak harus dihindari. Karena bagaimana pun juga  selain membutuhkan karbohidrat dan protein, tubuh tetap membutuhkan lemak untuk memenuhi kebutuhan energi serta memperbaiki sel tubuh. Kamu wajib tahu diet yang benar untuk menurunkan berat badan.

Beberapa pilihan makanan yang mengandung lemak tapi baik untuk tubuh adalah buah-buahan seperti alpukat, kacang-kacangan, ikan dan biji-bijian. Sebaiknya hindari konsumsi lemak yang mengandung lemak jenuh dan lemak trans seperti daging merah, mentega dan berbagai cemilan tidak sehat (misalnya keripik, kerupuk dan kue) secara berlebihan.

Mitos: “Olahraga berlebihan bikin kamu cepat kurus”

Faktanya, olahraga akan membuat turun berat badan kamu jika diimangi dengan perubahan gaya hidup sehat yang konsisten. Perubahan ini pun tidak harus ekstrim, namun kamu bisa melakukannya dengan bertahap dan konstan. Misalnya dengan membiasakan diri untuk berjalan kaki atau bersepeda selama 2 jam di akhir pekan dan dibarengi dengan konsumsi makanan sehat. Secara perlahan tapi pasti berat badan kamu juga akan turun.

Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, pastikan kamu melakukan berbagai jenis olahraga kardio ringan seperti aerobik atau jogging, jalan cepat atau bersepeda setidaknya 150 menit dalam seminggu. Tentunya kami bisa misalnya 30 menit tiap harinya atau 1 jam 15 menit tiap akhir pekan.

Adapun yang termasuk dengan latihan kekuatan ringan yang bisa diselipkan dalam kegiatan kamu sehari-hari adalah membawa beban belanjaan, yoga, push up dan sit up. Kombinasi 150 menit itu juga bisa diganti dengan minimal 75 menit aktivitas aerobik berat per minggu ditambah dengan minimal dua kali latihan kekuatan. Atau pilihan lainnya adalah mengombinasikan aerobik atau kardio sedang dan berat dengan latihan kekuatan.

Mitos: “Kamu harus menahan lapar”

Faktanya, dengan menahan rasa lapar, yang ada akan menyebabkan pertambahan berat badan karena kemungkinan sekalinya kamu tergoda untuk makan, kamu akan makan berlebihan. Selain itu menahan lapar dalam jangka waktu lama akan membuat tubuh kamu kekurangan nutrisi dan energi. Satu hal lagi yang lebih pasti sebagai akibat dari menahan lapar adalah menjadikan nafsu makan kamu menjadi lebih besar. Sehingga tanpa sadar kamu akan makan dalam porsi yang lebih banyak.

Mitos: Ganti makanan kamu dengan jus buah

Faktanya, minum jus saja untuk mengganti makanan adalah hal yang tidak baik untuk tubuh kamu. Bahkan menurut Amin Gorin MS. RDN, owner dari Amy Goring Mutrition di New York menjelaskan kalau mengonsumsi jus saja akan membuat tubuh kamu kekurangan kalori.

Efeknya, kalau tubuh kekurangan kalori, maka tubuh akan menyerap sebagian besar karbohidrat dan kamu akan kekurangan protein serta lemak sehat yang dibutuhkan oleh tubuh. Tak heran kalau kemudian kamu akan merasa sangat kelaparan.

Sebaiknya, jika kamu ingin diet pilihkan kombinasi makanan seimbang dari buah dan sayuran yang kaya akan protein tanpa lemak seperti tahu, salmon, biji-bijian (oatmeal atau quinoa) dan lemak sehat seperti alpukat dan minyak zaitun. Sebaiknya juga kurangi cemilan yang kaya akan kalori.

Itu dia mitos fakta diet yang harus kamu tahu. Setelah mengetahui hal tersebut kamu bisa mulai mengatur sendiri pilihan kombinasi makanan sehat yang baik untuk membantu kamu menurunkan berat badan. Jangan lupa juga setelah kamu mengonsumsi makanan sehat, imbangi dengan olahraga yang teratur ya. Ingat tidak perlu berlebihan asal teratur saja sudah cukup. Semoga semua info ini membantu dietmu ya!

REGARDS

YOUR NUTRITIONIST & TRAINER

ALVIN HARTANTO