Mengenal 3 Mitos dan Fakta Kesehatan Air Lemon

Mengenal 3 Mitos dan Fakta Kesehatan Air Lemon

Beberapa tahun ini, lemon menjadi jenis buah yang ramai dikaitkan dengan pola hidup sehat dan modern. Mengonsumsi air lemon selama beberapa waktu diketahui mampu menyehatkan tubuh Anda secara optimal. Namun, benarkah demikian? Beberapa ahli gizi di seluruh dunia telah melakukan penelitian terhadap kandungan dan manfaat mengonsumsi air lemon untuk kesehatan. Artikel ini akan mengajak Anda untuk mengenal 3 mitos dan fakta kesehatan air lemon yang saat ini banyak beredar di masyarakat.

Lemon merupakan jenis buah dengan kandungan asam yang tinggi. Mirip seperti jeruk, lemon memiliki kandungan vitamin C dan antioksidan yang baik dikonsumsi untuk kesehatan tubuh. Beberapa manfaat kesehatan dari mengonsumsi air lemon secara rutin tampaknya masih belum bisa dibenarkan seutuhnya. Berikut beberapa mitos dan fakta kesehatan tentang mengonsumsi air lemon:

1) Air Lemon Efektif untuk Menurunkan Berat Badan
Mitos: mengonsumsi air lemon secara rutin mampu menghilangkan lemak berlebih di dalam tubuh dan menurunkan berat badan secara cepat.

Fakta: air lemon merupakan salah satu jenis infused water yang baik untuk kesehatan tubuh. Mengonsumsi air lemon akan memenuhi kebutuhan cairan tubuh Anda dengan tepat. Sampai saat ini, belum ada penelitian yang benar-benar memastikan manfaat air lemon untuk menghilangkan lemak berlebih. Air lemon hanya akan membuat tubuh Anda terhindar dari dehidrasi akibat konsumsi cairan yang kurang baik.

2) Air Lemon Bermanfaat secara Luas untuk Proses Detoksifikasi di Dalam Tubuh
Mitos: mengonsumsi air lemon sama dengan mengonsumsi 100mg D-limonene yang baik untuk proses detoksifikasi secara luas di dalam tubuh.

Fakta: menurut pakar diet, Mike Rossel, proses detoksifikasi tubuh yang berlangsung pada organ hati memerlukan ativator enzim yang baik. D-limonene merupakan salah satu jenis aktivator enzim yang berfungsi untuk proses detoksifikasi, namun, diperlukan sekitar 500mg kandungan D-limonene untuk melangsungkan proses ini. Kulit jeruk diketahui menjadi pilihan yang lebih efektif untuk melangsungkan detoksifikasi jika dibandingkan dengan air lemon.

3) Air Lemon Mampu Menghambat Penuaan dengan Optimal
Mitos: mengonsumsi air lemon dapat menurunkan kadar penuaan tubuh dengan optimal.
Fakta: air lemon memiliki kandungan antioksidan yang baik untuk kesehatan. Antioksidan diketahui mampu meregenerasikan sel dengan baik di dalam tubuh. Antioksidan dapat diperoleh dari beberapa jenis buah dan sayuran, jadi, lemon bukan satu-satunya buah yang dapat menghambat penuaan dengan optimal.

Demikianlah artikel mengenai cara untuk mengenal 3 mitos dan fakta kesehatan air lemon. Mengonsumsi air lemon tentunya akan menunjang hidup sehat Anda. Semoga bermanfaat.